Local Host

Localhost merupakan istilah yang digunakan untuk host itu sendiri. Kita dapat belajar membangun toko online dengan menggunakan server local (Localhost) atau dengan kata lain server dari komputer kita sendiri, jadi kita tidak perlu terkoneksi dengan internet untuk dapat mencoba mendesain sebuah toko online langsung dari PC/laptop anda.
 
Local Host


Banyak jenis yang bisa digunakan untuk membangun localhost, diantaranya adalah XAMPP, WAMP, Appserv dan lain sebagainya. dengan adanya aplikasi2 dalam membuat localhost akan memudahkan kita dalam memanage berbagai hal, mulai dari instalasi blog offline dan lain sebagainya. Keuntungan menggunakan server local ini antara lain :

1. Tidak perlu koneksi internet sehingga proses edit web menjadi lebih cepat

2. Dapat mendesain terlebih dahulu web secara offline sebelum di upload secara online, sehingga ketika online tinggal menjalankan saja webnya

3. Tidak khawatir space server yang terbatas karena space tergantung pada besar space pada hardisk anda.

Jika sistem operasi anda menggunakan linux yang notabene adalah open source, nampaknya tidak perlu repot-repot untuk installasi localhost karena secara default aplikasi ini sudah tersedia (anda tinggal mengaktifkan saja). Namun jika sistem operasi yang anda gunakan adalah windows, tidak perlu kuatir karena perangkat lunak tersebut banyak tersedia. Berikut ini berbagai macam local host beserta link untuk mendownloadnya:

1. Wampserver (www.wampserver.com)

2. Xampp (www.xampp.org)

3. Appserv (www.appservnetwork.com)

4. FoxServ (www.foxserv.net)
 
Berbagai macam aplikasi ditas dapat anda pakai dengan gratis karena opensource
 
SOURCE : Masimam.com
 
 

0 Response to " Local Host"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel